Friday, October 9, 2015

HAPPY

HAPPY

Sumber: Reddit Short Scary Story

 

Aku bersembunyi di dalam basemen yang gelap dan dingin ini selama 25 jam. Lelah dan haus, aku masih terlalu takut untuk keluar. Sekujur tubuhku terasa sakit. Belum lagi rasa lapar dan kesumpekan tempat ini terasa membunuhku secara perlahan. Aku sadar bahwa aku tengah sekarat. Namun tiap kali aku mencoba keluar dari tempat pengap ini, yang kudengar adalah suara geraman anjing itu. Suara itu membuat nyaliku langsung menciut. Ia selalu menunggu di luar, senantiasa waspada.

Aku ingat ketika istriku, Mary membawa anjing itu pertama kali ke rumah lima tahun lalu. Anjing itu tampak selalu gembira. Karena itu istriku, yang sangat menyayanginya, memberinya nama Happy. Ia tak pernah berbuat nakal sedikitpun selama ini. Oleh karena itu, kebuasannya kali ini benar-benar membuatku terkejut. Aku tak pernah menyangka anjing sepenurut itu bisa berubah menjadi beringas hanya dalam waktu sekejap. Aku tak punya jalan lain. Ketika ia menyerangku, yang bisa kulakukan hanya lari ke basemen dan mengunci diriku di dalam sini.

Selama 25 jam aku menanti di sini. Akhirnya waktu itu tiba. Aku merasakan seberkas harapan ketika aku tak lagi mendengar suaranya di luar. Aku tahu aku tak bisa selamanya bersembunyi di sini. Dengan perlahan aku berjalan berjinjit menaiki tangga. Aku memutar pegangan pintu dan berjalan mengendap-endap ke arah dapur. Aku tak melihat anjing itu dimanapun. Akhirnya aku aman.

Namun begitu aku menginjakkan kaki di lantai dapur, tiba-tiba kurasakan terjaman taring-taring runcing menembus hingga ke tulangku. Aku tak pernah menyangka diam-diam ia bersembunyi di belakang pintu untuk menyergapku. Aku terjatuh hanya untuk merasakan taring-taring itu telah berpindah dari kakiku dan langsung merobek leherku.

Kini aku terbaring berlumuran darah di atas lantai dapur. Aku hanya bisa menyalahkan diriku sendiri. Dari aku-lah Happy belajar mengendap-endap seperti itu.

Seharusnya aku tak membunuh Mary di depan matanya.

2 comments:

  1. Anjingnya dendam sama si "aku". *ngasaldoang
    A.

    ReplyDelete
  2. Ga salah dengan sebutan Anjing termasuk hewan setia. Bahkan mpe bisa bales dendam ke pembunub majikan juga. Hmmm #siap2 beli ayam

    ReplyDelete